Training Game dan Web
31/08/2015
Berita Terbaru

GiT Solution yang merupakan suatu Badan Usaha Milik Amikom yang bergerak dibidang jasa perencanaan, pembangunan, dan pengembangan Sistem Informasi dan Audit, pembuatan game, serta training center.
Dalam Git Solution, terdapat program training. Program ini berisi pelatihan di bidang IT dengan mentor yang profesional.
Sabtu, 1 November 2014, pukul 09.00 WIB, GiT Solution mengadakan training untuk game development dan website development. Training ini diikuti oleh kurang lebih 10 peserta di setiap kelasnya dan mendapatkan training dari trainer yang berpengalaman dalam perencanaan, pembangunan, dan pengembangan game serta website. Trainer berasal dari GiTS sendiri yang sudah berpengalaman lama dalam pembuatan game dan website